Header Ads

Polsek Wonoasih Pengamanan Malam Takbir, Ciptakan Situasi Yang Aman

 




Dalam rangka melayani masyarakat di malam takbir hari raya Idul Adha 1445 H, Anggota Polsek Wonoasih melaksanakan Pengamanan lalu lintas. Petugas membantu penyeberangan jalan dan mengatur arus lalu lintas di simpang empat Wonoasih, Kota Probolinggo. Minggu malam, (16/06/2024).


Pengamanan dan Pengaturan arus lalu lintas kali ini dilaksanakan oleh personil Polsek Wonoasih, merupakan bentuk pelayanan terhadap masyarakat. Pengamanan maupun pengaturan dilaksanakan di titik rawan adanya konvoi Takbir keliling salah satunya di simpang empat Wonoasih. Oleh karena itu pengamanan dan pengaturan ini di harapkan mampu meminimalisir terjadinya hal hal yang tidak diinginkan.


Kapolsek Wonoasih Kompol Sumarjo S.Pd, MM mengatakan, “Kegiatan pengamanan dan pengaturan lalu lintas anggota Polsek Wonoasih pada malam takbir kali ini dalam rangka memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Kami berharap agar dengan adanya pengamanan dan pengaturan lalu lintas ini, maka masyarakat merasa aman dan nyaman dengan keberadaan anggota Polri di tengah tengah masyarakat,” pungkasnya.

No comments