Guna Mencegah Terjadinya Pencurian, polsek Sumberasih Laksanakan Patroli Siang Hari
Guna mencegah terjadinya pencurian kendaraan bermotor ( Curanmor ) di areal persawahan, Anggota Polsek Sumberasih laksanakan patrol siang hari di areal persawahan yang rawan terjadi gangguan kamtibmas. Rabu (30/03/2022)
Patroli dengan sasaran di lokasi persawahan untuk mengantisipasi terjadinya tindak pidana pencurian kendaraan bermotor (Curanmor).
Kegiatan patroli anggota Polsek Sumberasih dipimpin langsung oleh KSPK B Polsek Sumberasih Bripka Bagus S. Dalam pelaksanaan giat petugas patroli menyempatkan diri memberikan himbauan kepada para petani yang bekerja di sawah supaya memarkir motor di dekat lokasi tempat bekerja dan selalu waspada serta selalu menerapkan protocol kesehatan.
“Giat patroli siang hari di area persawahan diintensifkan karena selama ini petani sering memarkir motor di pinggir area persawahan yang kebetulan berada di pinggir jalan dan tidak menutup kemungkinan tindak pidana pencurian terjadi di lokasi persawahan”, tutur KSPK B Polsek Sumberasih Bripka Bagus S.
Memang tidak bisa disalahkan kalau para petani ke sawah menggunakan sepeda motor, mengingat jarak dari rumah ke sawah juga cukup jauh tapi masalahnya jelas tidak mungkin mereka membawa motor ke dekat sawah karena medan persawahan yang tidak bisa dilalui motor sehingga mereka parkir di tepi -tepi jalan.
“Dengan diintesifkannya patroli siang hari terutama di areal persawahan, diharapkan dapat mencegah tindak pidana curanmor, dan memberikan rasa aman kepada petani saat bekerja di sawah”, ucap Bripka Bagus S.
Post a Comment