Pantau Kegiatan Vaksin Bhabinkamtibmas Edukasi Warga Untuk Patuhi Prokes
Polsek Wonoasih –
Dalam rangka menekan penyebaran virus covid 19 di wilayah kedung asem bhabinkamtibmas melaksanakan pengamanan dan
monitoring kegiatan vaksinasi Covid-19
untuk warga kedung asem di Jl.sunan drajad blok bungur rt 01 rw 01 kelurahan
kedung asem kecamatan wonoasih Kota Probolinggo , Sabtu (28/11/2021).
Selaku Personil
Bhabinkamtibmas yang diberi tugas dan tanggung jawab oleh pimpinan selain
mengembang tugas selaku pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat, juga
sebagai pembina keamanan di wilayah binaannya.
Bhabinkamtibmas
Kelurahan kedung asem Aipda Syaiful bahri saat melaksanakan pengamanan vaksinasi massal di wilayahnya
tidak ketinggalan untuk memberikan edukasi kepada warga yang hadir agar
mematuhi prokes dan menjalankan 5 M.Tepatnya di Jl.Sunan drajad blok bungur
kelurahan kedung asem kecamatan wonoasih kota probolinggo dilaksanakan
vaksinasi massal dosis vaksin untuk
dosis 1 dan 2.
Warga yang antri
vaksin dihimbau untuk tetap memakai masker dan menjaga jarak serta tertib dalam
melaksanakan antrian.
" Dalam
kegiatan vaksinasi massal ini warga tetap harus menjaga prokes, jangan sampai
dalam kegiatan vaksin massal malah menjadi klaster penyebaran virus covid 19
karena warganya tidak menjalankan prokes " ucapnya.
Syaiful juga menambahkan pengamanan dan
pemantauan vaksinasi dilakukan untuk mensukseskan program pemerintah dalam
rangka percepatan penanganan Covid-19. Bersinergi dengan 3 pilar melaksanakan pendampingan petugas kesehatan
dari Puskesmas wonoasih dalam kegiatan penyuntikan vaksin Covid-19 kepada warga
masyarakat
Saat ditemui di mako polsek wonoasih
Kapolsek Wonoasih Kompol Kuzaini mengatakan bahwa “program Vaksin Covid-19 ini sangat efektif
dalam memberikan kekebalan tubuh dan menekan penyebaran Covid-19. Polri
sepenuhnya siap mendukung program vaksinasi COVID-19 guna mewujudkan masyarakat
yang sehat, ekonomi kuat dan semakin produktif dalam rangka Indonesia Sehat dan
Kuat”. Pungkasnya.
Kegiatan pengamanan
dan monitoring tersebut merupakan tugas dan kewajiban Polri dalam mengawal
serta mensukseskan program vaksinasi pemerintah. Selama kegiatan berlangsung
kami harapkan kepada seluruh peserta tetap waspada dan patuhi disiplin Prokes.
Post a Comment