Header Ads

Upaya Menunjang Tugas Kepolisian, Kapolsek Pimpin Cek Kelengkapan Barang Inventaris

Wonomerto - Serah Terima tugas dan tanggung jawab merupakan kewajiban seluruh personil Polri yang melaksanakan tugas jaga/piket, sebelum atau sesudah pelaksanaan tugas untuk  pengecekan barang inventaris dan pengecekan kekuatan personil masing-masing regu jaga. Hal ini dilaksanakan dalam rangka memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat serta pengamanan Mako. Dalam pelaksanakan serah terima tersebut dilakukan pengecekan barang inventaris kantor terutama Senpi Dinas dan kendaraan Dinas. Jumat (03/09/2021).

 

Serah terima tanggung jawab piket dari Petugas jaga lama  dipimpin oleh Ka SPKT Aiptu Rusidi dan pelaksanaan serah terima di Pantau oleh Iptu Bambang Hartono selaku Kapolsek Wonomerto.

 

Dalam serah terima penjagaan yang dilakukan anggota Polsek Wonomerto melakukan pengecekan seluruh inventaris yang ada terutama Senpi dan Amunisi dinas.serta kendaraan Dinas. Hal ini dilakukan secara teliti karena jika ada yang hilang bisa berakibat fatal, selain itu juga untuk mengecek keberadaan anggota jaga untuk meningkatkan kedisiplinan dan tata tertib anggota. Kegiatan ini rutin dilakukan setiap pergantian piket penjagaan Polsek Wonomerto.

 

Saat pelaksanaan serah terima Jaga seluruh inventaris di cek satu persatu mulai dari mengecek register-register terkait dengan pelaksanaan tugas jaga, Senpi Dinas, amunisi, Mobil Patroli Dinas dan barang inventaris yang lainnya.

 

Kapolsek Wonomerto Iptu Bambang Hartono mengungkapkan, “Dalam serah terima tugas jaga, petugas jaga baru tetap siap melaksanakan waktu penugasan tanpa mengenal hari libur, tugas pengabdian kepada masyarakat tanpa batas, dimana kehadiran Polri dalam hal ini bertujuan melayani, melindungi dan memelihara kamtibmas serta penegakan hukum diwilayah Polsek Wonomerto terus berjalan,” Tandasnya.

 

No comments