Header Ads

Tekan Penyebaran Covid, Satbinmas Polres Probolinggo Kota Gencarkan Himbauan Prokes Di Area Swalayan

Mencegah dan mengantisipasi pelanggaran prokes, Satbinmas Polres Probolinggo Kota melaksanakan penyuluhan keliling atau penling di wilayah Hukumnya. Penling kali ini menyasar Swalayan KDS, Graha Mulia dan Sinar Terang yang berlokasi di Jl. Dr. Sutomo, Kota Probolinggo. Minggu, (2/5/2021).

 

Dalam kesempatan tersebut, giat penling yang di pimpin Kasat Binmas beserta anggota menyampaikan pesan Kamtibmas kepada pengelola Swalayan maupun karyawan dan pengunjung agar selalu patuhi protokol kesehatan dengan 5M (Memakai Masker,Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, Menjauhi Kerumunan Dan Mengurangi Mobilitas) guna mencegah penyebaran Covid-19.

Disamping itu Pengelola Patroli Swalayan juga dihimbau agar agar membatasi pengunjung yang masuk ke Toko Swalayan untuk menghindari pengunjung berkerumun atau berdesakan.

“Demi kebaikan bersama, mari saling mengingatkan pentingnya penerapan prokes, dan Kami juga menghimbau kepada seluruh pengunjung agar dibiasakan cuci tangan sebelum masuk ke dalam area swalayan.” Tegas AKP Retno Utami Selaku Kasat Binmas.

Tak lupa Kami juga menekankan kepada Pengelola swalayan agar menempelkan himbauan tertulis seperti Banner pada pintu masuk maupun di dalam swalayan.

 “Semoga himbauan ini bisa dilaksanakan  dengan baik, dan mari berdo’a agar pandemi ini segera berakhir.” Tutup AKP Retno.


No comments