Dialogis Dengan Masyarakat, Bhabinkamtibmas Kanigaran Tak Lupa Sampaikan Prokes
Kanigaran - Polsek Mayangan Polres
Probolinggo Kota melalui Bhabinkamtibmasnya Bripka Figit.S, S.H. melaksanakan
kegiatan sambang ke Poskamling di Rt. 01 Rw.04 Kelurahan Curahgrinting untuk
memantau langsung situasi yang ada di wilayahnya pada Kamis (21/1/2021) malam.
Dimasa yang masih pandemi Covid-19
ini warga masyarakat dilarang untuk berkerumun guna memutus mata rantai
penyebaran Covid-19, maka dari itu Poskamling tetap dilaksanakan akan tetapi
dengan jumlah personel jaga yang terbatas dan tetap menjaga protokol kesehatan.
Kegiatan sambang Bhabinkamtibmas
merupakan strategi Pemolisian Masyarakat agar terciptanya situasi kamtibmas
yang aman dan kondusif serta masyarakatnya yang peduli dengan lingkungan
terkait kemanan dan gangguan sosial lainnya.
Kapolsek Mayangan Kompol Bambang
Ponco Utomo, S.H. menghimbau melalui Bhabinkamtibmas Bripka Figit.S, S.H.
kepada warga masyarakat bahwa kegiatan poskamling harus tetap dilaksanakan guna
menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif.
"Jadi giat poskamling tetap
berjalan akan tetapi pelaksanaannya tetap memperhatikan protokol
kesehatan". Ucap Bripka Figit. S, S.H.
Kapolsek Mayangan Kompol Bambang
Ponco Utomo, S.H. saat ditemui di Mapolsek mengatakan bahwa dalam situasi
pandemi yang masih belum berakhir warga masyarakat harus tetap sabar menghadapi
ujian ini dan sadar akan kepentingan bersama demi kesehatan serta keselamatan
bersama.
“Warga masyarakat diharapkan
mengerti akan situasi pada sekarang ini,hampir seluruh negara merasakan pandemi
ini bukan hanya di Indonesia, dengan masyarakat patuh terhadap peraturan
pemerintah, masyarakat sudah membantu pemerintah untuk mengatasi wabah ini.” Ungkap
Kapolsek Bambang
Untuk membantu program percepatan
penanganan Covid-19 yang terpenting saat ini adalah bagaimana masayarakat kita
secara utuh dan menyeluruh patuh akan peraturan pemerintah untuk menerapkan
protokol kesehatan dalam aktifitas sehari-hari yakni salah satunya adalah
Memakai Masker, Mencuci Tangan Menjaga Jarak dan hindari kerumunan.
Post a Comment