Gelar Sidang Nikah "Online", Wakapolres : Perhatikan Physical Distancing Saat Akad Nikah
Sidang
nikah dinas Polri adalah kegiatan yang wajib digelar sebelum anggota Polri
dapat melangsungkan pernikahan secara umum. Seperti nikah dinas yang
dilaksanakan oleh anggota Jajaran Polres Probolinggo Kota yang bertempat di
Aula Rupatama Polres Probolinggo Kota pada Selasa (14/04/2020).
Namun, ada
yang sedikit berbeda dalam kegiatan nikah dinas kali ini. Dipimpin langsung
oleh Wakapolres Probolinggo Kota Kompol Teguh Santoso yang didampingi oleh
Kabag Sumda Polres Probolinggo Kota AKBP Sayudi, kegiatan sidang nikah kali ini
dilaksanakan secara online dengan menggunakan teleconfrence.
Wakapolres
dalam kesempatan itu mengucapkan Apabila sudah menikah, maka istri terikat dengan organisasi Bhayangkari
dan istri wajib mengikuti kegiatan-kegiatan
Bhayangkari. Wakapolres juga mengungkapkan bahwa pernikahan bukan hanya antara
suami dengan istri, namun juga menggabungkan keluarga besar kedua belah pihak,
institusi Polri dan Bhayangkari, dan diharapkan orang tua kedua belah pihak jangan
terlalu ikut campur permasalahan rumah tangga dari anak-anaknya.
“Apa yg sdh
menjadi aturan tetap dilaksanakan, laksanakan terlebih dahulu akad nikah dengan
memperhatikan physical distancing dan jumlah keluarga inti yang hadir,
jangan sampai melaksanakan resepsi yang mengundang banyak massa,” terang
Wakapolres.
Kabag Sumda
Polres AKBP Sayudi menambahkan Sebagai istri anggota Polri (Bhayangkari),
seorang bhayangkari harus bisa mendukung suami dalam pelaksanaan tugas, jangan menuntut suami terlebih
dalam hal finansial karena gaji seorang anggota Polisi sudah cukip untuk memenuhi
kebutuhan hidup. Kabag juga menjelaskan seiring dengan mewabahnya virus corona
maka untuk
pelaksanaan akad nikah agar memperhatikan prosedur
physical distancing. Dan untuk acara
resepsi, bisa ditunda sampai situasi benar-benar kondusif
“Menikah
hanya satu kali dalam seumur hidup, jangan sampai di tengah perjalanan pernikahan mengajukan perceraian,
karena institusi Polri tidak
menghendaki anggota Polri bercerai”, terang Kabag.
Post a Comment