Header Ads

Kapolres Dan Forkopimda Kota Probolinggo Ikuti Vidcon Analisa & Evaluasi Penyebaran Covid 19


Upaya terus dilakukan oleh berbagai pihak guna mencegah semakin massif nya penyeberan virus covid 19 di Indobesia. Senin,  (23/03/2020) pagi, Kapolres Probolinggo Kota AKBP Ambariyadi Wijaya S.I.K, S.H, M.H dan Forkopimda Kota Probolinggo menghadiri kegiatan vidcon ( video conference ) dalam rangka dalam rangka analisa evaluasi kegiatan antisipasi penyebaran virus covid 19.

Bertempat di ruang eksekutif Polres Probolinggo Kota, kegiatan ini juga dihadiri oleh Walikota Probolinggo, Habib Hadi Zainal Abidin, S.Pd, MM, MHP, andim 0820 Probolinggo, Letkot Inf Imam Wibowo, SE, M.Ipol, Wakapolres Probolinggo Kota, Kompol Teguh Santoso, SE, Danki B Yon Zipur Probolinggo, Lettu Czi M. Fariz Zain, Para PJU Polres Probolinggo Kota serta Para Kapolsek jajaran Polres Probolinggo Kota.

Kepada tim Tribratanews, Kapolres menjelaskan bahwa dalam kegiatan Vidcon ini, Gubernur Jatim Ibu Khofifah Indar Parawansa mengajak semua pihak untuk membangun kerjasama/komitment agar tidak ada perbedaan data sehingga  pihak Pemprov dapat dengan mudah mengidentifikasi data ODR maupun PDP di masing – masing wilayah. Gubernur juga menekankan agar masing-masing pihak meningkatkan upaya promotif preventif / pencegahan khususnya walikota / bupati melalui kepala desa / lurah agar masyarakat meminimalisir kegiatan kegiatan perkumpulan guna antisipasi penyebaran virus covid 19.

“Ibu Khofifah mengucapkan banyak terima kasih atas upaya bupati / walikota serta berbagai pihak yang telah menyediakan tempat / ruang isolasi bagi para penderita covid 19,” terang Kapolres.

Lebih lanjut, Kapolres juga menjelaskan bahwa Kapolda Jatim Irjen Pol Drs. Luky Hermawan, M.Si dalam kegiatan ini mengungkapkan bahwa baik pihak Polres, Bupati, Walikota, Kodim telah melaksanakan kegiatan yang luar biasa dalam penanganan penyebaran virus covid 19 namun perlu ditingkatkan lagi. Kapolda juga mengharapkan bahwa saat ini Indonesia menduduki peringkat no 4 dunia atas penderita Covid 19, maka semoga kedepan angka tersebut bisa ditekan dengan cara meningkatkan lagi kegiatan kegiatan antisipasi agar tidak semakin tersebarnya virus covid ini.

“Bapak Kapolda menyampaikan agar TNI maupun Polri serta forpimka agar melaksanakan kegiatan proaktif dan lebih menukik lagi contohnya meningkatkan poskamling, kegiatan kegiatan penyuluhan yang mana kegiatan tersebut satu perintah dan harus dilaksanakan,” jelas AKBP Ambar.

Bahwa kegiatan Vidcon tersebut merupakan kegiatan Kapolda Jatim, Gubernur Jatim dan pangdam V Brawijaya dalam rangka analisa dan evaluasi terkait upaya yang telah dilaksanakan masing masing jajaran dalam rangka menyikapi / upaya antisipasi penyebaran virus Corona di wil Jatim.


No comments