Header Ads

Datangi Lapas Kelas IIB Kota Probolinggo, Ini Yang Dilakukan Petugas Gabungan Polres Probolinggo Kota


Upaya pencegahan infeksi Virus Corona (Covid-19) terus dilakukan oleh petugas gabungan Polres Probolinggo Kota untuk mencegah penyebaran virus Covid 19 di Kota Probolinggo, Rabu (18/03/2020) pagi.

Kali ini, petugas gabungan yang terdiri dari Kodim 0820, Yon Zipur, serta Satpol PP Kota Probolinggo melaksanakan kegiatan sosialisasi dan penyemprotan desinfektan di Lapas kelas II B Kota Probolinggo.

Penyemprotan dilakukan dari pintu masuk Lapas, Pelayanan Publik serta tempat kunjung tahanan.

Kapolres Probolinggo Kota AKBP Ambariyadi Wijaya S.I.K, S.H, M.H menuturkan bahwa kegiatan sosialisas dan penyemprotan cairan desinfektan ini untuk mengantisipasi agar virus Covid 19 tidak menyebar di Lapas kelas IIB Kota Probolinggo.

“Selain penyemprotan, petugas gabungan juga memberikan sosialisas tentang virus Covid 19 dan juga tata cara cuci tangan yang baik dan benar,” katanya.

Di tengah semakin bertambahnya jumlah penderita Covid 19, Kapolres mengimbau kepada para petugas dan penghuni Lapas untuk tidak panik dan tetap beraktifitas seperti biasanya dengan mengutamakan menjaga kesehatan, kebersihan, serta stamina tubuh masing-masing supaya ada anti body terhadap Virus Corona.

“Dengan adanya penyemprotan desinfektan di Lapas ini bisa memberikan rasa aman kepada masyarakat agar terhindar dari penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19),” tutup Kapolres.










No comments