Police Goes To School, Ps. Kanit Dikyasa Sampaikan Materi Tentang Keselamatan Berkendara
Sebanyak
kurang lebih 350 siswa-siswi kelas 10 dan 11 SMAN 3 Kota Probolinggo menyimak
materi yang disampaikan oleh Bripka Eko selaku Kanit Dikyasa Sat Lantas Polres
Probolinggo Kota. Kegiatan Police Goes to School kali ini diisi dengan materi
tentang keselamatan berkendara.
Sebelum
dilaksanakan kegiatan tersebut, terlebih dahulu Bripka Eko berkoordinasi dengan
pihak sekolah, dalam hal ini Drs. Hery Susilo, M.Pd salah satu guru dan bagian
Humas sekolah tetsebut. Dikatakan pak Heri, "kami mendukung program
sosialisasi dari Kepolisian ini, sehingga telah disediakan tempat serta
siswa-siswi untuk mengikuti kegiatan tetsebut"
Kepala
sekolah Drs. Samsul Anam M.Si turut menyampaikan apresiasi sehingga
terlaksananya kegiatan ini, serta berharap materi yang disampaikan Kepolisian
bisa diterima dan ditaati sebagaimana aturan lalu-lintas yang telah ada.
Materi
yang disampaikan dengan cara santai membuat suasana tidak kaku. Banyak juga
ceri-cerita pengalaman dari petugas tentang kejadian terkait lalu-lintas maupun
akibat kenakalan remaja. Dengan disampaikannya cerita dan pengalaman tersebut,
diharapkan siswa bisa mengingat-ingat bahwa tertib berlalu-lintas adalah hal
wajib yang manfaatnya bukan hanya untuk diri sendiri melainkan juga orang lain,
serta menanamkqm pada dirinyq bahwa keselamatan sejatinya adalah kebutuhan.
Sehingga dengan adanya pemahaman seperti itu, maka mereka akan sadar dengan
sendirinya.
"Kami
anggap mereka teman sendiri, yang mereka alami dan rasakan sebagai pelajar yang
mayoritas menggunakan sepeda motor sebagai sarana ke sekolah, juga kami
rasakan, kami pancing mereka untuk memilih. Memilih yang aman atqu yqng berbahaya,
dalam hal berkendara. Bukan maksud menakuti mereka akan kecelakaan, namun itu
perlu kami sampaikan supaya mereka lebih berhati-hati dalam berkendara, dengan
selalu tertib berlalu-lintas, beretika dijalan raya diantaranya", ujar
Bripka Eko.
Usia
remaja seperti mereka yang masih pelajar SMA rentan oleh pengaruh hal-hal
negatif semisal balap liar, penyalah gunaan narkoba atau kenakalan remaja
lainnya. Unit Dikyasa Sat Lantas, dengan pendekataan semacam ini tidak hanya
sekedar materi belaka yang disampaikan, tetapi juga memberikan kesempatan bagi
pelajar yang ingin berdiskusi perihal tetib berlalu-lintas maupun upaya
mencegah kenakalan remaja.
"Kami
ingin kegiatan ini tidak sebatas hanya materi dan itu selesai, tidak demikian
maksud kami. Setidaknya kehadiran kami yang pertama kali ini juga membuka dan
mempersilakan pada siswa bila ada permasalahan baik itu tentang lalu-lintas
atau upaya mencegah pengaruh negatif penhalahgunaan narkoba. Ini tidak lain
demi tetap terjaganya generasi muda dari kenakalan remaja. Kami siap kapan saja
bila diperlukan untuk kegiatan seperti ini", pungkas Bripka Eko.
Post a Comment