Dialogis Dengan Warga, BBKTM Polsek Wonomerto Sampaikan Pesan Kamtibmas
Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Wonomerto Polres Probolinggo
Kota Bripka Anton selaku Bhabinkamtibmas Desa Tunggak Cerme Kec.
Wonomerto Kab. Probolinggo selalu aktif sambang dan dialogis dengan warga
di desa binaannya. Seperti pada Selasa (04/02/2020) malam.
Kegiatan ini adalah selalu rutin dilakukan oleh
Bhabinkamtibmas desa Tunggak Cermw Kecamatan Wonomerto Kabupaten Probolinggo,
Bripka Anton menemui warga masyarakat dengan memberikan himbauan kamtibmas,
kegitan seperti ini selain untuk lebih dekat dengan warga masyarakatnya
juga kegiatan ini untuk menjaga kondisi kamtibmas di desa Tunggak Cerme agar
tetap kondusif.
“Kami akan terus melakukan sambang dan dialogis dengan warga
masyarakat serta menjalin komunikasi dan juga kerja sama dengan perangkat desa
guna wujudkan kamtibmas aman dan kondusif,” Ujarnya.
Hal tersebut seperti yang di lakuakan Bripka Anton yang
berdialog dengan warga setempat, dalam kesempatan tersebut
Bhabinkamtibmas juga meyampaikan pesan juga himbauan waspada Bencana alam di
wilayah Tunggak Cerme.
Sementara kapolsek Wonomerto Iptu Agus Wahyono Mengatakan
bahwa dengan meningkatkan sambang dialogis, Maka pelaksanaan tugas Kepolisian
sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat dapat lebih dirasakan oleh
masyarakat, sehingga Bhabinkamtibmas dapat memperoleh informasi lebih banyak
dari masyarakat mengenai keadaan Kamtibmas di desanya. Ujar Kapolsek.
Post a Comment