Berikan Bantuan Air Pada Warga Di Mangunharjo, Polres Kerahkan Kendaraan Water Cannon
Distribusi
air bersih oleh Polres Probolinggo Kota terus dilakukan mengingat saluran air
PDAM masih dalam proses perbaikan. Bersama - sama Pemerintah Kota Probolinggo,
Kodim 0820 Probolinggo dan instansi lainnya, saling bahu membahu memberikan
suplai air bersih kepada masyarakat yang membutuhkan.
Kali ini, sasaran truk
water canon Polres berada di Jalan Brigjen Katamso Gang Sunggi Kelurahan
Mangunharjo Kota Probolinggo (12/02/2020). Area tersebut dipilih karena gang
tersebut padat penduduk dan sebagian besar
mengandalkan air dari pipa PDAM untuk kebutuhan sehari-hari.
Mendapati
adanya water canon dari Kepolisian dan informasi dari Bhabinkamtibmas setempat,
warga setempat berbondong-bondong membawa jurigen, ember dan tempat penyimpanan
lainnya untuk mengambil air bersih.
Usai
dari lokasi tersebut, water canon milik Kepolisian tersebut bergeser ke
Rusunawa Semeru. Truk yang mampu mengangkut air sebanyak 5000 liter tersebut
ternyata bisa menyentuh akses tandon air yang terletak di belakang Rusun.
Alhasil, ratusan penghuni Rusunawa diuntungkan karena tak perlu capek mengangkut
tempat penyimpanan sampai ke lantai atas.
Kasat
Sabhara Polres Probolinggo Kota AKP Dwi Sucahyo menjelaskan bahwa kegiatan ini
untuk membantu Pemerintah Kota Probolinggo agar semakin maksimal dalam
distribusi air bersih. Sasarannya adalah perkampungan padat penduduk yang akses
jalannya cukup lebar mengingat bodi kendaraan Truk Water Canon sangat besar.
“Sebagaimana
instruksi dan arahan dari Kapolres Probolinggo Kota AKBP Ambariyadi Wijaya,
kegiatan distribusi air bersih ini akan terus dilakukan sampai perbaikan pipa
PDAM selesai dilakukan”, terangnya.
Post a Comment