Header Ads

Hadiri Pembukaan Wisata Petik Buah, Kapolsek : Bhabin Bersama Bhabinsa Harus Bersinergo Bantu Petani


Salah satu bagian dari makanan 4 sehat 5 sempurna adalah buah-buahan, karna didalam buah-buahan byk kandungan yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh kita. Pada Kamis (7/11/19) Ps. Panit Binmas Polsek Mayangan Aiptu Gatot dan Bhabinkamtibmas Kebonsari Kulon Bripka Hadi Susanto bersama 3 Pilar Kebonsari Kulon menghadiri acara panen buah melon dan pembukaan wisata petik buah melon di Jl.Achmad Dahlan Rt. 14 Rw. 17 Kel. Kebonsari Kulon Kec. Kanigaran Kota Probolinggo acara tersebut juga dihadiri oleh Ibu Walikota Probolinggo.

Acara tersebut diselenggarakan oleh kelompok tani "Lestari Jaya" Kel. Kebonsari Kulon yang pada saat ini untuk tanaman buah melon panen besar sehingga bisa memberikan manfaat untuk warga kelompok tani di Kebonsari Kulon. Kapolsek Mayangan Kompol A. Firman. W,  SE. SH. menyampaikan dalam kesempatan yang berbeda bahwa Personel Bhabinkamtibmas juga dituntut agar membantu petani diwilayahnya bersinergi dengan babinsa menjaga stabilitas ketahanan pangan.

“Bhabin harus selalu turun dalam membantu setiap program pemerintah yang memang bertujuan untuk kesejahteraan warga.” Ucap Kapolsek.

"Kelompok Tani "Lestari Jaya" untuk tahun ini merupakan panen raya sukses sehingga dapat mengadakan acara ini" ungkap Ketua PokTan Kebonsari Kulon.
Ucapan trimaksih disampaikan oleh Ketua PokTan kepada segenap komponen pemerintahan kota Probolinggo khusunya dinas pertanian kota probolinggo dan babinsa serta bhabinkamtibmas yang selama ini sudah mendukung kegiatan para petani di kebonsari kulon.

Dengan meningkatnya hasil pertanian di kelurahan Kebonsari Kulon otomatis dapat menambah penghasilan warga setempat, hasil dari panen adalah untuk kebutuhan warga senagian dijual untuk memberikan kontribusi kepada kelurahan.



No comments