Header Ads

Jadi Narasumber Dalam Kegiaran Forum Pembauran Bangsa, Kasat Binmas Ajak Wujudkan Kesadaran Berbangsa


Kasat Binmas Polres Probolinggo Kota Iptu Retno Utami S.H menjadi salah satu narasumber dalam kegiatan Forum Pembauran Bangsa yang dilaksanakan pada Kamis (03/10/19) pagi. Mengambil tempat di kantor Bakesbangpol kota Probolinggo, kegiatan ini juga dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat, tokoh agama serta beberapa perwakilan dari instansi terkait.

“Kita dapat mewujudkan itu semua dengan cara kita mengetahui sejarah negara kita sendiri, melestarikan budaya-budaya yang ada, menjaga lingkungan kita dan pastinya menjaga nama baik negara kita.” Ucap Kasat Binmas dalam sambutannya.

Kasat juga menambahkan bahwa dalam upaya untuk menjaga kesadaran berbangsa dan bernegara kita dapat mewujudkannya dengan cara mencegah perkelahian antar perorangan atau antar kelompok dan menjadi anak bangsa yang berprestasi baik di tingkat nasional maupun internasional. Sedangkan untuk Rela berkorban untuk Bangsa dan Negara - Dalam wujud bela negara tentu bisa diterapkan dengan rela berkorban untuk bangsa dan negara. Contoh nyatanya seperti sekarang ini yaitu perhelatan Sea Games. Para atlet bekerja keras untuk bisa mengharumkan nama negaranya.

“Menjaga kebersihan minimal kebersihan tempat tinggal kita sendiri, mencegah bahaya narkoba yang merupakan musuh besar bagi generasi penerus bangsa, mencegah perkelahian antar perorangan atau antar kelompok karena di Indonesia sering sekali terjadi perkelahian yang justru dilakukan oleh para pemuda adalah salah satu upaya yang bisa kita lakukan untuk membela negara kita.” Tutup Kasat.


No comments