Header Ads

Ciptakan Situasi Aman Dan Kondusif, Kapolsek Kunjungi Pegadaian


Untuk menjaga situasi aman dan kondusif di wilayah Polres Probolinggo Kota, Kapolsek Tongas Iptu Gatot Santoso, S.H bersama Ps. Kanit Binmas Aipda Wahyu Darmanto dan Ps. Kanit Sabhara Bripka Anang Farid melaksanakan anjangsana di PT. Pegadaian Tongas Desa Tongas Kulon Kecamatan Tongas, Rabu (09/10/2019).

Dalam Kegiatan anjangsana ini, Kapolsek menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan memberikan arahan kepada security, Pegawai PT. Pegadaian Tongas untuk selalu waspada dan selalu mengecek barang bawaan yang dibawa customer untuk mengantisipasi terjadinya tindak kriminal.  Kapolsek juga menekankan kepada security untuk selalu waspada jika ada pelanggan yang sudah menukarkan atau mengadaiakan barang dan membawa uang banyak mengantisipasi terjadinya tindak kriminal perampasan ataupun curas.

"Agar selalu berhati-hati jika membawa uang banyak, apabila ada orang yang mencurigakan dan mengikuti dari belakang segera melapor kepada anggota Polsek Tongas untuk menjaga dan melindungi masyarakat yang membutuhkan bantuan." Tambah Kapolsek Tongas

Pegawai PT. Pegadaian berterima kasih atas kunjungannya dan juga arahan yang telah diberikan kepada security dan juga pegawai yang lain.

"Kami sangat berterima kasih atas kunjunganya bapak Kapolsek berserta anggotanya, dengan kunjungan ini kami bisa lebih dekat dan apabila terjadi sesuatu atau kami meminta bantuan pihak keamanan dari anggota Polsek Tongas dan kami bisa langsung menghubungi kapolsek ataupun anggota lainnya." Ujar Pegawai PT. Pegadaian Tongas.










No comments