Header Ads

Hadiri Sosialisasi Normalisasi Sungai, Bhabin Ajak Warga Tingkatkan Koordinasi Dengan 3 Pilar Plus


Bertempat di Aula Kel Pilang Kec Kademangan Kota Probolinggo, Bhabinkamtibmas Polsek Kademangan Polresta Probolinggo Brigpol Rully menghadiri Sosialisasi tentang Normalisasi sungai Sumber Penang dan Perbaikkan jalan di sekitar Pantai Permata Pilang, Senin (29/07/19) pagi.

Hadir dalam acara tersebut Dinas Pengairan Provinsi Jatim, Dinas PU Kota Probolinggo Kota, Pak Camat Kademangan, Pak Lurah Pilang, LPM Pilang, Kelompok Pokdarwis Pilang, Kelompok Tani Pilang, Kelompok Paguyuban Pantai Permata Pilang, Warga sekitar Proyek Normalisasi serta Babinsa Pilang

Kepada tim Tribratanews, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pilang menyampaikan bahwa untuk pembuangan Pasir dalam proses normalisasi sungai bisa di buang ke kanan kiri sungai sehingga jika ada kelebihan pasir, bisa dipergunakan untuk warga sekitar. Bhabin juga menjelaskan bahwa hampir seluruh warga dan kelompok masyarakat setuju deng anadanya normalisasi sungai ini karena demi kepentingan warga.

“Bersama dengan Babinsa serta warga sekitar, kita secara bersama sama menjaga keamanan Alat Berat selama proses Normalisasi sungai. Selalu berkoordinasi dg 3 Pilar Kel Pilang jika terjadi permasalahan dilingkungan sungai Kel Pilang. Jangan lupa untuk selalu berkoordinasi dengan 3 Pilar Plus jika terjadi permasalahan dilingkungan sungai Kelurahan Pilang.” Ucap Bhabin.



No comments