Header Ads

Hadapi Pileg Dan Pilpres 2019, Polisi Bersama Instansi Terkait Laksanakan Kegiatan Vidcon Kesiapan Pam Pemilu


Guna menghadapi pelaksanaan pileg dan pilpres tahun 2019 yang semakin dekat, Jajaran Polres Probolinggo Kota beserta dengan instansi terkait melaksanakan kegiatan Video Conference Koordinasi Kesiapan Pengamanan Tahapan Pemilu Legislatif dan Pilpres 2019 oleh Menkopolhukan RI pada  rabu, (20/03/19) pagi. Bertempat di ruang eksekutif Polresta, kegiatan ini dihadiri oleh Kapolresta Probolinggo AKBP Alfian Nurrizal, SH, SIK, M.Hum, Letkol (inf) Imam Wibowo (Dandim 0820 Probolinggo), Kompol Imam Pauji, M.Si (Wakapolres Probolinggo Kota), Kapten Bagus Handoko (Pasi Intel Kodim 0820 Probolinggo), Tirmidzi (Komisariat KPU Kota Probolinggo), Budi (Staf Bawaslu Kota Probolinggo) serta para PJU Polres Probolinggo Kota.

Dalam kesempatan ini Kapolresta memberikan penjelasan tentang Pemaparan dari Kapolri  bahwa Banyak peristiwa teror yang terjadi di beberapa wilayah, agar seluruh jajaran kepolisian lebih sigap dan tingkatkan team work dengan TNI, KPU, Bawaslu maupun stakeholder lainnya. Kapolres juga menyampaikan bahwa dalam masa tenang agar dilakukan identifikasi kepada tokoh-tokoh untuk memberikan himbauan kepada masyarakat yang dapat mendinginkan suasana di wilayah.

“TPS sangat rawan, rawan dan aman perlu dilakukan pemetaan dan penempatan personil pam di lokasi”, Ucap Kapolresta.

Dalam kesempatan yang sama, Kapolresta juga menjelaskan Pemaparan dari Komjen Unggung Cahyono (Ka Ops OMB Mabes Polri) yang menyampaikan bahwa jajaran kepolisian harus melaksanakan Pemetaan kerawanan Pemilu 2019 tiap-tiap dapil di daerah masing – masing. Kapolres juga mengungkapkan bahwa  Polri menerapkan strategi cooling system dengan cara membuat TPS yang sangat rawan menjadi aman dengan cara  Merangkul Stakeholder, Linmas dan petugas PPK.

“Setiap anggota harus Melakukan Orientasi lingkungan dan medan di TPS masing - masing. Oleh karena itu, Kekompakan & setia kawan sesama petugas pam TPS harus ditingkatkan”, tegas Kapolresta.


No comments