Header Ads

Korban Selamat Kapal Tenggelam Mendapat Perhatian Khusus Kapolres Probolinggo Kota


 
Senin pagi (26/11) seluruh jajaran kepolisian Resor Probolinggo Kota adakan apel pagi di tempat penampungan korban selamat KM Multi Prima 1 yang tenggelam di selat Bali Sabtu kemarin.

Apel yang dipimpin langsung Kapolres Problinggo kota, AKBP Alfian Nurrizal dan Kapolres Probolinggo AKBP Eddwi Kurnianto, diikuti seluruh personil anggota kepolisian dan mengundang perwakilan beberapa istansi terkait.

Menariknya dalam apel tersebut juga dihadirkan tamu kerhormatan, yakni dari para korban selamat KM Multi Prima 1 dan ABK KM Cahaya Abadi yang berhasil menyelamatkan mereka. Seluruh undangan khusus mendapat kalungan bunga sebagai tanda hormat dari polres dan warga kota Probolinggo.

Apel pagi diawali dengan mengeningkan cipta sekligus doa bersama agar 8 ABK lain yang masih dalam pencarian segera bisa ditemukan. Utamanya, bisa ditemukan dalam keadaan selamat.

Dalam apel itu juga diadakan sesi penghargaan kepada para penolong dari ABK Cahaya Abadi. Kapolresta Probolinggo secara langsung memeberikan piagam penghargaan kepada kapten kapal dan kru.

Tindakan heroik dari ABK Cahaya Abadi layak diberi apresiasi setinggi-tingginya termasuk dari Menteri Kelautan dan Perikanan, ibu Susi Pudjiastuti.

Karena kemarin kapolresta Probolinggo telah mengontak ibu menteri melalui asisten pribadinya, telah memberi restu bahwa penghargaan yang diberikan kepada ABK Cahaya Abadi diberikan kapolresta Probolinggo yang bertindak mewakili ibu menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti.

“Melalui perhargaan atau apresiasi ini diharapkan agar semua nelayan dan ABK selalu responsif dan menolong bila ada nelayan atau ABK yang mengalami kecelakaan dan tenggelam saat berlayar di lautan”, jelas Kapolres.

Ibu menteri berpesan agar sikap positif ini terus dipelihara dan bisa ditiru oleh semua nelayan dan ABK di seluruh Indonesia dan Dunia.

No comments