Jadi Inspektur Upacara Di Hari Pahlawan, Kapolsek Selipkan Pesan Kepada Generasi Muda
Memperingati
hari pahlawan pada sabtu pagi (10/11/18) ini, Kapolsek Sumberasih AKP Wahyudi, Sh,. Mh.,
menjadi inspektur upacara di MTs Wali Songo desa Laweyan Kecamatan Sumberasih
Kabupaten Proboliggo. Mengambil lokasi di halaman sekolah, upacara dimulai
pukul 07.00 Wib diikuti Kepala Sekolah, para guru dan seluruh siswa MTs
tersebut.
"Para
peserta upacara sekalian, terimakasih kami sampaikan atas kesempatan yang
diberikan kepada kami untuk menjadi inspektur upacara pada peringatan Hari
Pahlawan kali ini. Bersyukur kita memiliki para patriot Bangsa yang telah
mempersembahkan kemerdekaan pada kita, anak cucunya. Kini, tidak harus bercecer
darah di tanah kita melanjutkan perjuangan para pahlawan. Tapi, sebagai siswa,
belajarlah, timbalah ilmu sebanyak-banyaknya, bangun dan majukan Bangsa ini.
Dengan itulah kita mengingat dan menghargai jasa para Pahlawan."
Disampaikan Kapolsek dalam amanatnya.
Atas
kehadiran serta kesediaan Kapolsek menjadi inspektur upacara, kepala Sekolah
Imam Syafi'i, SPd., menyampaikan terimakasih dan ini diharapkan bisa menambah
dan membangkitkan semangat belajar anak-anak. Bisa membawa nama baik
almamaternya yaitu MTs Wali Songo kedepan.
"Terimakasih
pak Kapolsek, semoga amanatnya benar-benar didengar dan diingat untuk menjadi
acuan anak-anak dalam menuntut ilmu." Ujarnya.
Sederhana
namun penuh makna, itu yang tampak dari upacara peringatan hari Pahlawan ini.
Diakhir
amanat, Kapolsek juga menyelipkan pesan pada segenap para generasi muda peserta upacara untuk hindari
penyalah gunaan narkoba, kenakalan remaja, pergaulan bebas demi terjaganya
generasi muda yang penuh prestasi. Kapolsek juga menjelaskan pentingnya para
generasi muda millennial untuk bisa bijak dalam bermedsos sebagai antisipasi
banyaknya berita hoax yang beredar di berbagai medsos.
Sepuluh
November diperingati sebagai hari Pahlawan, namun memperingati saja tentunya
tidak hanya dengan ceremonial belaka. Meneladani segala bentuk kebaikan atas
pengorbanan segenap pahlawan Bangsa yang yelah mempersembahkan kemerdekaan
untuk rakyat Indonesia adalah kewajiban kita sebagai penerus kemajuan Bangsa.
Post a Comment