Header Ads

Beri Pelayanan Pada Masyarakat, Kapolres Laksanakan Kegiatan Turlalin Pagi Bersama Anggota


Arus lalu – lintas Kota Probolinggo pada selasa, (27/11/18) pagi terlihat cukup padat. Masyarakat yang hendak berangkat untuk mengawali aktifitas memenuhi ruas – ruas jalan yang ada di Kota Probolinggo.  Untuk memberikan kenyamanan dan keamanan pada masyarakat, jajaran Polresta Probolinggo yang dipimpin langsung oleh Kapolresta AKBP Alfian Nurrizal S.H, S.I.K, M.Hum hadir di simpul – simpul jalan yang terpantau padat untuk melaksanakan kegiatan pengaturan lalu – lintas.

Kepada tim Tribratanews, Kapolresta menjelaskan bahwa kegiatan pagi selain untuk memberikan pelayanan pagi kepada masyarakat, juga bertujuan untuk melakukan pengecekan kepada anggota yang melaksanakan kegiatan pagi hari. Kapolres juga mengatakan Rutinitas Gatur Lalin, merupakan upaya preventif dimana intensitas giat masyarakat dan berangkatnya anak-anak sekolah di pagi hari cukup tinggi. memberikan pelayanan kepada anak-anak sekolah dan masyarakat untuk terciptanya rasa aman dan nyaman, terlebih pada saat berangkatnya anak-anak sekolah dan masyarakat yang akan melaksanakan aktifitas di pagi hari, dan disitulah diperlukan kehadiran Polri.

“Setelah melaksanakan pengecekan anggota, kami bersama anggota melaksanakan kegiatan turlalin di SDN Sukabumi 02 untuk membantu menyeberangkan siswa – siswi yang hendak berangkat menuju sekolah”, Ucap Kapolresta.

Setelah dari SDN Sukabumi 02, Kapolres juga membantu melaksanakan kegiatan turlalin di beberapa SD lain sekaligus melakukan pengecekan terhadap anggota yang melaksanakan kegiatan turlalin pagi.












No comments