Jadi Narasumber Kegiatan Kemitraan Bidan Desa Dan Dukun Bayi, Bhabin Harapkan Dukun Bayi Patuhi Aturan
Sebanyak delapan orang dukun bayi menyimak dengan seksama
materi yang disampaikan bidan Susilowati, AMd. Keb., tentang evaluasi
pelaksanaan program kemitraan Bidan desa dengan dukun bayi yang ada di
tiap-tiap desa di Kecamatan Sumberasih yang kali ini dihadiri oleh dukun bayi
dari 4 desa yaitu desa Pesisir, desa Lemah kembar, desa Sumurmati dan desa
Jangur.
Kegiatan rutin yang diadakan setahun sekali ini bertujuan
untuk memberikan wawasan kepada para dukun bayi dimana proses kelahiran bayi
hanya bisa ditangani oleh Bidan atau Dokter spesialis, sedangkan tidak untuk
dukun bayi. Sebagaimana disampaikan oleh bidan Susi, bahwasanya dukun bayi bisa
turut andil pasca kelahiran yaitu membantu memandikan bayi.
Bhabinkamtibmas desa Pesisir Bripka Eko yang turut hadir,
dalam sambutannya berpesan dan "mewanti-wanti" supaya para dukun bayi
benar-benar mematuhi aturan sebagaimana disampaikan Bu Susi untuk mencegah
hal-hal yang bisa mengakibatkan kesalahan dalam penanganan ibu hamil serta
setelah kelahiran.
"Ibu-ibu dukun bayi sekalian, mohon tidak disalah
artikan kehadiran kami ini baik Bhabinkamtibmas maupun Babinsanya. Kami ini
selaku mitra bidan desa juga mitra anda semua sebatas turut membantu
mensosialisakan kegiatan ini. Kalaupun ada persoalan silakan disampaikan
mumpung ada bu Susi". Ujar Bripka Eko.
"Terimakasih ibu-ibu sekalian telah hadir juga Pak Eko
dan Pak Abdullah yang telah mendukung kegiatan ini. Semoga yang telah kami sampaikan
bisa diterima, begitu juga dengan kerjasama yang baik ini semakin meningkatkan
kesehatan ibu dan bayi juga bisa menurunkan resiko kematian ibu dan bayi, bukan
maksud menolak takdir, bila kita sudah berusaha maksimal tapi kenyataan berkata
lain, itu sudah kehendak yang Kuasa". Pungkas bidan Susi dalam
sambutannya.
Post a Comment