Tiga Terduga Teroris Warga Perum STI Ditangkap Densus 88
Kota
Probolinggo rabu malam dikejutkan dengan kedatangan Tim Densus 88. Densus 88
Antiteror dengan dibantu oleh jajaran Polresta Probolinggo berhasil mengamankan
3 terduga teroris di Perum Sumber Taman Indah, Kelurahan Sumbertaman, Kecamatan
Wonoasih, Kota Probolinggo, kamis (17/5/2018) dinihari.
Ketiga terduga teroris,
langsung dibawa ke Mapolresta Probolinggo untuk menjalani penyidikan.
Penggerebekan ini melibatkan Densus 88 Antiteror dan puluhan personil
dari Polresta Probolinggo.
Tim
gabungan tersebut berhasil mengamankan beberapa barang bukti diantaranya,
beberapa senapan angin, busur panah, satu buah golok dan rakitan
elektronik.
AKBP
Alfian Nurrizal, Kapolresta Probolinggo mengatakan, dari dua titik lokasi,
polisi mengembangkan menjadi tiga titik di daerah Perumahan Sumbertaman Indah
yang menjadi target Densus 88 anti teror. Ketiga titik itu, di blok Taman Tirta
4 ada 1 titik dan di jalan Taman Puspa Indah terdapat 2 titik, dan semua
terduga teroris berhasil diamankan tanpa perlawanan.
“Kami
beserta tim Densus 88 antiteror telah mengamankan 3 orang terduga teroris yaitu
inisial F, F dan H, ketiga terduga teroris ini langsung kami bawa ke Mapolresta
untuk menjalani penyelidikan, kemungkinan ketiga terduga teroris ini ada kaitannya
dengan teror bom yang terjadi di Surabaya,” kata Kapolresta Probolinggo.
Post a Comment