Doakan Rekan Polri Yang Gugur, Kapolres Pimpin Sholat Ghoib
Jumat
pagi,(11/05/18) Jajaran Polresta Probolinggo melaksanakan kegiatan sholat ghaib
bertempat di masjid Amanullah Polresta Probolinggo. Kegiatan yang dihadiri oleh
seluruh PJU Polresta dan anggota jajaran tersebut bertujuan untuk memberikan
doa untuk para almarhum rekan Polri yang gugur dalam tragedi Rutan Mako Brimob.
“Sebagai
bentuk kepedulian kita kepada rekan – rekan kita yang gugur dalam kejadian di
Mako Brimob. Kami semua berdoa agar untuk arwah para almarhum yang telah gugur
diberikan tepat yang terbaik di Sisi-Nya. Sedangkan untuk para keluarga korban
yang ditinggalkan, semoga diberi kekuatan dan ketabahan dalam menghadapi
kejadian ini”, Ucap AKBP Alfian Nurrizal S.H, S.I.K, M.Hum
Rangkaian
kegiatan sholat ghaib ini dipimpin langsung oleh Kapolresta Probolinggo.
Bertindak sebagai imam dalam kegiatan tersebut adalah Kasat Tahti Aiptu Bambang
Istijab.
Sebelumnya
memperingati gugurnya 5 rekan Polri dalam tragedi Rutan Mako Brimob di Jakarta,
Kapolresta Probolinggo memimpin apel pagi dengan bendera terpasang setengah
tiang. Pengibaran bendera tersebut untuk memberikan penghormatan serta doa
bersama kepada 5 orang rekan – rekan Polri yang gugur dalam tragedi tersebut.
Bertempat di lapangan apel Mapolresta Probolinggo, kegiatan tersebut dihadiri
oleh seluruh anggota Jajaran Polresta Probolinggo.
Post a Comment