Cegah Hoax, Bhabinkamtibmas Turun Ke Desa
Polres
Probolinggo Kota tak mau main-main untuk mencegah serta tindak tegas para
pelaku atau penyebar berita hoax (berita tidak benar). Dalam upaya mencegah
meluasnya serta akibat berita hoax tersebut, melalui para Bhabinkamtibmas-nya,
Kapolres Probolinggo Kota AKBP ALFIAN NURIZAL, SH, SIK, HM, memerintahkan untuk
turun ke desa binaannya menyampaikan dan mensosialisasikan kepada masyarakat
tentang bahaya akibat berita hoax. Karena dengan adanya berita yang belum tentu
kebenarannya, maka akan membuat masyarakat resah serta mengganggu Kamtibmas.
Polsek
Sumberasih melalui salah satu Bhabinkamtibmasnya, telah melaksanakan penyuluhan
dan sosialisasi untuk mencegah berita hoax tersebut.
Kepada
para ibu-ibu di lingkungan desa Pesisir, Bripka Eko Arisandi menyampaikan
penyuluhan tentang bahaya berita hoax.
Disampaikan
Bripka Eko, "mari berhati-hati ketika kita menerima informasi dari
siapapun terutama melalui media sosial untuk mencerna terlebih dahulu dan tidak
mudah percaya apalagi menyebarkan atau mengirim kembali berita itu kepada orang
lain baik lisan maupun melalui medsos. Atau, karena saya sering sambang ke desa
silakan sampaikan ke saya tentang berita atau informasi yang diterima bila
ibu-ibu masih ragu tentang kebenaran berita itu. Namanya berita tentu
bermacam-macam, bisa jadi berita yang belum tentu kebenarannya bahkan ada pula
berita atau informasi yang menjelek-jelekkan individu maupun suatu kelompok.
Jadi demi terciptanya situasi desa Pesisir yang tentram mari kita katakan
"NKRI YES, HOAX NO. Demikian yang disampaikan Bripka Eko dalam
penyuluhannya.
Diungkapkan
Bu Jumaati, salah satu warga yang hadir dalam penyuluhan, "bagi kami warga
desa Pesisir sendiri, dengan adanya penyuluhan ini sangat berterimakasih karena
sangat membantu dalam menciptakan lingkungan yang tentram dan tertib.
Langkah
Kepolisian ini terutama Polres Probolinggo Kota adalah langkah nyata untuk
menciptakan situasi masyarakat yang tentram dan tertib. Dan lagkah nyata ini
sangat perlu didukung semua unsur Bangsa.
Post a Comment